Berita seputar sepakbola terkini akan sedikit memberikan ulasan tentang prediksi bola, jadwal sepakbola teruupdate serta berbagai rangkuman informasi Liga Indonesia, Champions serta kompetisi Eropa lainya.
Berita olahraga dan Prediksi skor laga terkini seputar kejadian dan info terhangat dari lapangan hijau, serta berbagai persiapan tim, gosip, infotaiment, jadwal bola, prediksi skor, Liga Champions, Indonesia, Spanyol, Inggris, Italia, dan juga berita terkini MotoGP.
Get Bola: Pukulan Telak untuk Spurs, Kabar Baik buat Leicester
Hasil imbang menghadapi West Bromwich Albion adalah pukulan telak buat Tottenham Hotspur. Sementara, Leicester City layak untuk tersenyum lebar sebabnya.
Bertanding di White Hart Lane, Selasa (26/4/2016) dini hari WIB, Spurs bermain imbang 1-1 menghadapi West Brom. Spurs unggul lebih dulu lewat gol bunuh diri Craig Dawson di menit ke-33, tenamun Dawson jugalah yang membuat keunggulan Spurs itu buyar lewat sundulannya di menit ke-73.
Spurs kini tertinggal tujuh poin dari Leicester. Dengan tiga laga tersisa, Leicester hanya butuh tiga poin lagi untuk menjadi juara Premier League musim ini.
“Kami harus terus berjuang, namun ini adalah pukulan telak,” ujar penyerang Spurs, Harry Kane, sesetelah laga.
“Seharusnya kami menyapu seluruh empat laga terakhir dengan kemenangan.”
Leicester bisa menjadi juara pada pekan ke-36, yang akan berlangsung akhir pekan ini, jika menang atas Manchester United di Old Trafford.
Leicester akan bertanding lebih dulu pada hari Minggu (1/5/2016), sementara Spurs akan bertanding menghadapi Chelsea di Stamford Bridge, Selasa (3/5) dini hari WIB.
Demikian hasil ulasan Pukulan Telak untuk Spurs, Kabar Baik buat Leicester dan ikuti perkembangan berita bola terkini dan prediksi bola menarik lainnya di situs Getbola.net.