Berita seputar sepakbola terkini akan sedikit memberikan ulasan tentang prediksi bola, jadwal sepakbola teruupdate serta berbagai rangkuman informasi Liga Indonesia, Champions serta kompetisi Eropa lainya.
FIFA yang merupakan konfiderasi sepak bola dunia akhirnya secra resmi mencabut sanksi mereka atas Indonesia. Adapun pencabutan sanksi skorsing yang dilakukan oleh FIFA atas persepakbolaan Indonesia ini sendiri dicabut secara resmi dalam kongres FIFA yang dilakukan di Meksiko sejak hari kemaren yakni Jumat, tanggal 13 Mei 2016.
“Anggota dewan FIFA hari ini memutuskan mencabut sanksi kepada Indonesia,” tulis FIFA lewat akun Twitter resminya.
Untuk diingat kembali bahwa, sanksi skorsing terhadap persepakbolaan Indonesia yang dilakukan oleh FIFA itu sendiri dilakukan sejak tanggal 30 Mei tahun lalu yakni 2015. Adapun pencabutan sanksi yang dilakukan oleh FIFA yang dilakukan kemaren itu sendiri dilakukan oleh FIFA karena sebelumnya, Imam Nahrawi yang tak lain adalah Menteri Pemuda dan Olahraga terlebih dahulu mencabut keputusannya untuk membekukan PSSI yang dilakukannya pada Selasa, tanggal 10 Mei 2016 lalu.
“Soal PSSI, tadi saya baru saja menandatangani surat SK (Surat Keputusan) pencabutan sanksi. Saya cabut surat yang saya pernah keluarkan semata-mata untuk menghormati Mahkamah Agung yang kedua untuk menghargai komitmen FIFA,” jelas Imam Nahrawi saat itu.
Adapun Imam Nahrawi sendiri mencabut pembekuan PSSI sendiri dikarenakan sebelumnya, banyak pihak yang menyatakan bahwa mereka ingin menggelar Kongres Luar Bisa atau KLB untuk mengganti kepemimpinan PSSI yang saat ini ada di tangan La Nyalla Mattalitti. Dan dalam hal tersebut, pihak Pemerintah pun akan segera menggelar KLB yang dimaksudkan tersebut.
“Pantas bagi kami untuk mengawal dan memastikan rencana-rencana perubahan tersebut agar berjalan dengan sesuai aturan FIFA, AFC, dan federasi,” ujar Menpora.
Adapun FIFA sendiri telah melakukan sanksi skorsing tanpa batasan waktu kepada Indonesia sebelumnya karena menilai bahwa pemerintah Indonesia telah melakukan intervensi terhadap persepakbolaan di Tanah Air. Indikasi intervensi tersebut atas dasar adanya sanksi pembekuan pemerintah Indonesia atas PSSI. Kemudian setelah resmi dicabut, akhirnya Indonesia pun secara resmi dapat kembali berlombat dan mengikuti berbagai turnamen di bawah naungan FIFA.
Post Berita Bola | Prediksi Skor